Salah Satu Rahasi Dibalik minuman Bersoda

SALAH SATU RAHASIA DIBALIK MINUMAN BERSODA
Kalian tau apa dampak mengkonsumsi minuman bersoda ?
dampak minuman bersoda adlah sbgai berikut :
1. Meningkatkan risiko diabetes
Tingginya kadar gula dalam soda mampu meningkatkan risiko Anda terkena diabetes.
2. Berisiko mengalami serangan jantung
Selain diabetes, seseorang yang minum minuman bersoda setiap hari, dalam empat tahun memiliki risiko terkena serangan jantung 40 persen lebih tinggi ketimbang yang tidak. Bukan cuma itu, kadar kolesterol jahat pun ikut naik akibat konsumsi minuman bersoda secara berlebihan.

3. Soda dapat menyebabkan osteoporosis
Bila meminum soda dengan kandungan kalsium rendah, Anda bisa terkena keropos tulang atau osteoporosis.
4. Soda bisa merusak gigi
Kandungan senyawa soda mampu mengikis dan merusak lapisan enamel gigi. Sehingga gigi jadi mudah berlubang dan rusak.
5. Menaikkan berat badan
Minum satu kaleng soda tiap hari dalam sebulan akan menaikkan berat badan sebanyak setengah kilogram.
6. Tidak ada nilai gizi dalam soda
Saat kehausan atau setelah berpuasa, tubuh membutuhkan cairan yang bernutrisi. Sedangkan soda tak memiliki nilai gizi di dalamnya. Minuman ini hanya akan menjadi ‘limbah’ dalam tubuh.
7. Soda berefek terhadap kerusakan ginjal
Orang yang gemar minum soda berisiko lebih besar terkena batu ginjal serta kerusakan pada ginjal.
8. Memicu penyakit maag
Soda menjadikan peminumnya berpeluang lebih besar terkena dan memperparah penyakit maag.
9. Soda menimbulkan dehidrasi
Kadar kafein dan gula dalam soda dapat menyebabkan tubuh dehidrasi.
10. Soda mengacaukan sistem pencernaan
Ketahuilah, asam dalam soda tidak bereaksi dengan baik dalam sistem pencernaan.
11. Diet soda berbahaya
Soda diet mengandung pemanis buatan aspartam yang diakitkan dengan beberapa gangguan seperti fenilketonuria.

Alternatif Sehat Pengganti Soda?

Lantas apa yang bisa membantu Anda untuk melepaskan diri dari ketergantungan terhadap soda? Jika menilik nilai gizinya, jus merupakan pilihan minuman terbaik maka minumlah dua gelas jus setiap hari. Selain itu, enam gelas air putih setiap hari atu kurang lebih 2 liter air. Dan ditambah kalsium sebagai paduan terbaik untuk kesehatan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Asal usul Manusia Ditinjau dari kacamata islam

Pengertian dan ciri hadis mutawatir

Proses pembuatan tempe